Tim Saber Miras Polres Halsel Kembali musnahkan Satu Lokasi Penyulingan di Desa Kubung

Blog14 Views

Humas Polres Halsel – Upaya pemberantasan peredaran minuman keras terus digencarkan oleh Tim Saber (sapu bersih) Miras Polres Halmahera Selatan. Kali ini, tim kembali menemukan dan memusnahkan satu tempat penyulingan miras tradisional lengkap dengan bahan baku saguer di wilayah perbukitan Desa Sawadai dan areal perkebunan warga di Desa Kubung, Kecamatan Bacan Selatan, Kabupaten Halmahera Selatan.

Operasi yang dilakukan secara berkelanjutan ini merupakan bentuk komitmen Polres Halsel dalam menekan produksi dan peredaran minuman keras di wilayah hukum Halmahera Selatan. Setiap harinya, tim terus bergerak menelusuri lokasi-lokasi yang diduga menjadi tempat penyulingan.

Dalam kegiatan tersebut, petugas langsung melakukan pemusnahan di tempat dengan cara menumpahkan seluruh bahan baku saguer yang disimpan dalam wadah bambu serta memotong peralatan penyulingan agar tidak dapat digunakan kembali.

Langkah tegas ini tidak hanya bertujuan menekan aktivitas produksi miras, tetapi juga menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di tengah masyarakat. Polres Halsel menegaskan bahwa operasi serupa akan terus dilakukan hingga seluruh tempat penyulingan di wilayah Bacan dan sekitarnya benar-benar bersih dari produksi minuman keras tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *