Polda Maluku Utara Laksanakan Assessment Center Jabatan Kapolsek

Blog14 Views

Polda Maluku Utara dalam hal ini Biro Sumber Daya Manusia (SDM) melaksanakan kegiatan Assessment Center bagi para calon pejabat Kapolsek dalam rangka seleksi jabatan struktural secara profesional, objektif, dan transparan yang dilaksanakan di Ruang Assessment Biro SDM Polda Maluku Utara. Rabu (16/4). kemarin

Kabidhumas Polda Maluku Utara saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan momentum untuk memilih para pemimpin yang nantinya akan menduduki jabatan Kapolsek di jajaran Polda Maluku Utara.

Lanjutnya Ia menjelaskan bahwa Dalam kesempatan tersebut para peserta mengikuti rangkaian kegiatan psikometri dan Leaderless Group Discussion (LGD) yang dilaksanakan secara bersamaan untuk menggali dan mengukur kompetensi kepemimpinan, analisis masalah, komunikasi, serta kemampuan kerja tim dari para peserta.

“Terakhir para peserta melaksanakan integrasi gabungan, yaitu tahapan evaluasi akhir untuk melihat keseluruhan kinerja dan kemampuan peserta selama proses assessment berlangsung”. Jelasnya.

Lebih lanjut, Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini menjadi bagian penting dalam menjaring perwira terbaik yang akan mengemban tugas sebagai Kapolsek.

“Dengan harapan menghasilkan pemimpin yang tidak hanya kompeten secara teknis dan manajerial, tetapi juga memiliki integritas dan kepedulian tinggi terhadap masyarakat”. Tandasnya.

Polda Maluku Utara berkomitmen untuk terus mendorong profesionalisme anggota Polri melalui sistem seleksi terbuka yang transparan dan akuntabel demi terwujudnya Polri yang Presisi.

Subbid Penmas Bidhumas Polda Maluku Utara, 17 April 2025

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *